You are heree-JEMMi No. 11 Vol.20/2017 / e-JEMMi No. 11 Vol.20/2017

e-JEMMi No. 11 Vol.20/2017

warning: Creating default object from empty value in /home/sabdaorg/public_sabda/misi/modules/taxonomy/taxonomy.pages.inc on line 33.

Menyalakan Semangat untuk Menjangkau

Shalom,

Amanat Agung adalah perintah Allah untuk umat-Nya. Allah memiliki hati untuk menjangkau mereka yang terhilang melalui kita umat-Nya. Karena itu, misi senantiasa menjadi jantung pelayanan bagi gereja dan orang-orang percaya. Apa pun pekerjaan dan profesi kita, masing-masing kita harus siap sedia mewartakan Injil-Nya, terutama berita keselamatan dalam Kristus bagi mereka yang belum percaya kepada-Nya. Namun, bagaimana menyalakan semangat menjangkau orang-orang yang masih terhilang, khususnya mereka yang berada di tempat yang belum terjangkau? Bagaimana gerakan misi dapat menjadi inti pelayanan gereja pada era modern ini?

Menumbuhkan Hati untuk Misi

Misi. Kata ini bisa menjadi kata yang menakutkan atau membingungkan. Sementara mata Anda melirik kata itu, berbagai gambaran mungkin muncul dalam benak Anda. Pasangan tidak jelas yang tinggal di hutan. Orang-orang berkemeja putih dan berdasi hitam mengendarai sepeda. Membangun rumah di Meksiko.

Panggilan Misionaris

Tuhan memanggil manusia dengan banyak cara, dan jika kita membaca Alkitab, kita akan menemukan bahwa panggilan itu datang kepada orang-orang yang berbeda dengan cara yang berbeda. Panggilan yang Allah minta untuk saya lakukan mungkin sangat berbeda dari panggilan Dia untuk Anda karena Dia membutuhkan banyak jenis rekan kerja.