You are hereSumber Misi / Sumber Misi

Sumber Misi

warning: Creating default object from empty value in /home/sabdaorg/public_sabda/misi/modules/taxonomy/taxonomy.pages.inc on line 33.

YWAM School of Frontier Mission

Apakah Allah memanggil Anda untuk melayani di Asia? School of Frontier Mission YWAM dapat menjadi salah satu jawaban bagi pergumulan Anda. Sekolah ini akan mulai dibuka tahun depan pada tanggal 12 April 2007. Selama tiga bulan di sekolah ini, para peserta akan mengikuti kuliah biasa dan sembilan bulan berikutnya mereka akan mengadakan praktik lapangan.

CB International

Menurut Religion Today (April 6, 2004), sekarang ini lebih banyak kesempatan yang tersedia bagi masyarakat Kristen untuk memasuki dunia misi. Hans Finzel, presiden dari CB International -- sebuah organisasi yang terlibat dalam pelayanan penginjilan, perintisan gereja, dan pelayanan pengembangan kepemimpinan di 65 wilayah yang tersebar di berbagai negara -- mengatakan kepada Religion Today bahwa meskipun ada banyak bahaya yang mengancam para misionaris di berbagai tempat di dunia, namun hal itu sekaligus membuka banyak kesempatan.

The Evangelism Toolbox

Pernahkah Anda dalam situasi dimana Anda berharap bisa menemukan "alat/sarana" yang tepat untuk mensharingkan Injil kepada seseorang? Mungkin ada tetangga Anda di seberang jalan yang sedang menghadapi masalah, atau teman sekolah anak Anda yang berasal dari negeri seberang dan ingin belajar bahasa setempat.

Linking Literacy And Oral Communication

Hampir 4 milyar orang tidak dapat membaca. Tetapi bagaimana dengan jutaan orang yang sedang belajar untuk membaca dan terus belajar, namun terlalu sulit untuk memahami apa yang mereka baca? Ada suatu cara yang sangat sederhana untuk mengatasi kesulitan ini supaya mereka yang sedang belajar itu dapat menjadi pembaca yang baik, yaitu dengan memanfaatkan Alkitab Rekaman (Talking Bible).

Youth With A Mission (YWAM)

Youth With A Mission (YWAM) adalah gerakan internasional Kristen yang bersifat interdenominasi dan memiliki fokus pada kaum muda Kristen. Melalui situs ini, Anda akan diajak untuk melihat berbagai aktivitas yang telah dilakukan oleh YWAM dalam usaha mereka memberdayakan potensi anak-anak muda dalam menjangkau suku-suku yang selama ini jauh dari pemberitaan massa.

Christian Youth Resources

Situs dari Australia ini memiliki banyak sekali sumber informasi tentang kegiatan pelayanan kaum muda. "Great resources, for Churches, Christian Groups, Missions, Camps, Church Based, Bible Study, Training, etc." demikian slogannya. Situs ini memang menjanjikan informasi berlimpah yang bisa kita gali.

Global Training

Apakah Anda membutuhkan sumber bahan untuk melakukan pelatihan kepada tim dari gereja Anda yang hendak melakukan perjalanan misi? "Ready Set Go" adalah DVD dari Global Training Ministries yang dapat Anda gunakan. DVD ini membantu gereja lokal Anda untuk melakukan pelatihan terhadap tim misi jangka pendek yang ada di gereja Anda.

Christian Students

Situs Christian Students ini ditujukan bagi para pelajar Kristen. Nuansa anak muda lebih terasa ketika Anda menemukan menu-menu yang tersaji di dalamnya, seperti "Music", "Talk", "Fun" "Entertainment", "Sex/Dating", "School", "Science", "Life Issues", dan "Evangelism".

Prayer Network

Situs Prayer Network, memakai slogan "24 Hour of Personal Prayer", mempunyai misi memperkuat orang-orang Kristen di seluruh dunia untuk menjangkau jiwa-jiwa yang terhilang dan teraniaya melalui doa dan pujian. Berbeda dengan situs-situs doa lain, situs ini hanya menyediakan wadah untuk menerima permohonan doa dari berbagai bahasa dan bangsa, kemudian mentransfer pokok-pokok doa tersebut kepada anak-anak Tuhan, terutama para pendoa syafaat di seluruh dunia. Nah, jika Anda percaya akan kuasa doa, berkunjunglah ke situs ini dan kirimkanlah permohonan doa Anda untuk menjangkau jiwa-jiwa yang terhilang dan untuk umat Tuhan yang sedang teraniaya.

Missiology

Inilah situs yang tepat untuk dikunjungi oleh mereka yang sangat antusias dengan pendidikan misi karena situs ini menyajikan sumber-sumber berupa bahan untuk pendidikan misi [1].