Denpasar
Denpasar terkenal sebagai salah satu kota tujuan wisata utama di Indonesia. Kota yang sarat dengan kebudayaan ini, dihuni sekitar 483.930 jiwa penduduk; mayoritas Hindu (57%). Ada banyak orang asing yang menetap di kota ini, selain karena keindahan alamnya juga untuk mempelajari seni & budaya Bali. Tatanan kehidupan masyarakat sangat dipengaruhi agama Hindu, masyarakat hidup dalam aturan-aturan keagamaan Hindu yang ketat. Menyembah dewa dengan pemujaan setiap hari, membawa sesajen memberikan penghormatan kepada yang ilahi. Selain peredaran narkoba dan kepadatan penduduk (2.996/Km2), pengaruh budaya barat, pergaulan bebas serta prostitusi adalah masalah yang dihadapi kota ini.
- Read more about Denpasar
- Log in to post comments