You are hereAlbania Tahun 2003

Albania Tahun 2003


Sebuah radio outreach di Albania saat ini sedang bertumbuh kembali dengan bantuan sebuah gereja lokal. Lee DeYoung dari Words of Hope mengatakan bahwa orang-orang percaya di sana sedang bekerja keras untuk menjalin persahabatan dengan orang-orang Balkan. "Sebagai hasilnya, program-program Albania kami saat ini sudah mengudara melalui dua stasiun radio FM lokal baru di Albania," katanya "Radio yang pertama, radio Immanuel, ada di kota Korce dekat perbatasan Yunani di Albania bagian utara yang berhubungan erat dengan gereja Immanuel. Mereka juga menyajikan siaran Gypsy dengan menggunakan bahasa Balkan-Romani." Stasiun radio kedua yang menyajikan program siaran dari "Word of Hope" adalah Radio-7 yang berada di ibukota Albania, Tirana. "Program harian (lima hari dalam seminggu) dapat didengarkan dua kali sehari untuk setiap programnya," katanya. "Kami sangat bersyukur dengan meningkatnya respon yang disebabkan oleh siaran program di stasiun radio FM tersebut."

Sumber: Mission Network News, 14 Januari 2003

  • Naikkan syukur atas usaha untuk menumbuhkan kembali pelayanan radio outreach di Albania. Doakan agar melalui program radio ini orang-orang Kristen Albania dapat menjalin persahabatan dengan orang-orang Balkan.
  • Berdoa agar setiap program yang ditayangkan oleh radio outreach di Albania dapat dipakai untuk menjangkau penduduk Albania yang belum mengenal Yesus.

e-JEMMi 35/2003


Untuk persiapan memasuki tahun ini, "Albanian Evangelical Alliance" dan gereja-gereja di Albania mengadakan persekutuan doa dan puasa selama sepekan di awal bulan ini. Fokus doanya adalah agar Gereja Albania dan para pemimpin serta jemaatnya mengerti segala rencana dan karya Allah bagi mereka di tahun 2003 ini. Mereka bersama-sama akan mencari panggilan Allah dan tetap terus maju untuk memenangkan "hadiah" seperti yang ditulis oleh Paulus dalam Filipi 3:14. Allah telah membuat jalan bagi misionaris outreach dari Amerika untuk mensharingkan secara terbuka tentang Yesus Kristus di tengah-tengah komunitas yang kuat menganut agama tradisional mereka. Pesan Natal yang disampaikan tim misionaris ini dilanjutkan oleh pendeta Albania yang menyampaikan berita keselamatan. Hal ini menghasilkan banyak buah di tengah komunitas ini karena banyak yang mengambil keputusan untuk menjadi pengikut Kristus.

Sumber: EASTERN EUROPEAN UPDATE, January 15, 2003.

  • Berdoa untuk pelayanan misionaris outreach dari Amerika agar semakin banyak orang Albania yang mengenal Kristus.
  • Doakan agar lebih banyak orang-orang Kristen di Albania yang bersedia untuk menjadi misionaris lokal untuk menginjili orang-orang yang belum mengenal Kristus di negara mereka sendiri.

e-JEMMi 03/2003