Home
       

Resources
Artikel
Artikel-artikel MISI
Bahan PA
Misi Allah Bagi Dunia &
Para Pengubah Dunia
Cerita Misi
Alkitab di Seluruh Dunia :
48 Kisah Nyata
Buku
Buku-buku Misi
Doa
Doa bagi Negara
Doa bagi Kota
Doa bagi Suku
PD Timotius
40 Hari Doa
e-KJDN
Info

Sejarah
Ulasan Tokoh MISI
Lembaga
Lebih dekat dengan lembaga MISI
Media
Berbagai program pengabaran Injil
Lintas Budaya
Lintas Religi
Profil Suku di Indonesia
 
 Renungan
 Kesaksian
 
| suku 126
dari 128 suku

SUKU TERNATE

Rumpun : Maluku
Wilayah : Maluku
Jumlah Penduduk : 50.000
Persentase Kristen : 0,04%
Kristen yang diketahui : 20
Alkitab : Belum
Film Yesus : Belum

Daerah yang menjadi pusat suku ini terletak di wilayah Kabupaten Maluku Utara di Propinsi Maluku. Lebih tepatnya berada di Pulau Ternate. Selain di pulau asalnya itu, orang Ternate juga berdiam di daerah lain, misalnya Pulau Bacan, Pulau Obi yang termasuk wilayah Kabupaten Halmahera Tengah. Orang Ternate mempunyai bahasa sendiri, yaitu bahasa Ternate. Mata pencaharian mereka adalah bercocok tanam di ladang dan menangkap ikan. Mereka menanam padi, sayur mayur, kacang-kacangan, ubi kayu, tanaman jalar, cengkeh, kelapa dan pala. Kekayaan alam di daerah Ternate sangat banyak dan belum tergali semuanya, sehingga kebutuhan Ternate pada saat ini adalah bantuan investor untuk menggali dan mengelola hasil kekayaan alam suku Ternate ini.

  1. Mohon kepada Tuhan Yesus, Kepala semua suku, supaya Roh Kudus menerangi orang Ternate. Doakan masa depan suku ini agar dapat mengenal Injil. Doakan dua puluh orang percaya dari suku ini agar terus bertumbuh dalam imannya.
  2. Mendoakan pemerintah dan tokoh-tokoh masyarakat yang tertutup supaya mata mereka terbuka akan kebenaran dalam Tuhan Yesus.
  3. Doakan pemerintah daerah supaya bijak dan melayani rakyat dengan baik. Doakan supaya hasil ekonomi rakyat meningkat dan mendapatkan bantuan investor untuk penggalian dan pengelolaan hasil kekayaan alam.
  4. Doakan supaya Allah mengirim tenaga lapangan dan penerjemah firman Allah ke dalam bahasa Ternate.
  5. Berdoa agar anak-anak Tuhan yang berada di daerah ini dapat terbeban untuk bersaksi dan memberitakan Injil Keselamatan kepada orang Ternate.


|




 Ke atas 
© 2003 YLSA