Home
       

Resources
Artikel
Artikel-artikel MISI
Bahan PA
Misi Allah Bagi Dunia &
Para Pengubah Dunia
Cerita Misi
Alkitab di Seluruh Dunia :
48 Kisah Nyata
Buku
Buku-buku Misi
Doa
Doa bagi Negara
Doa bagi Kota
Doa bagi Suku
PD Timotius
40 Hari Doa
e-KJDN
Info

Sejarah
Ulasan Tokoh MISI
Lembaga
Lebih dekat dengan lembaga MISI
Media
Berbagai program pengabaran Injil
Lintas Budaya
Lintas Religi
Profil Suku di Indonesia
 
 Renungan
 Kesaksian
 
| suku 113
dari 128 suku

SUKU ULUMANDA

Rumpun : Bugis
Wilayah : Sulawesi
Jumlah Penduduk : 31.000
Persentase Kristen : 0,003%
Kristen yang diketahui : 1
Alkitab : Belum
Film Yesus : Belum

Masyarakat Ulumanda berada di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah. Suku ini merupakan salah satu anak suku Bungku. Mata pencaharian mereka adalah petani. Daerah ini kaya dengan bahan baku mineral, pasir, karomit, rotan, dan kayu hitam dsbnya. Penduduk pesisir kebanyakan lebih senang melaut, ini menjadi bagian dalam hidup mereka. Menurut informasi yang kami peroleh, belum ada pelayanan serius bagi suku ini. Baru saja seorang penduduk asli mengaku percaya kepada Tuhan Yesus. Hal ini tentu membesarkan hati kita, dan menuntut respon yang di antara kita untuk menyerahkan diri dipakai oleh Dia menjadi berkat bagi orang Ulumanda.

  1. Kesaksian hidup orang percaya pendatang menjadi teladan bagi warga setempat, baik para pemimpin dan keluarganya. Bersyukur atas satu pribadi yang percaya. Doakan dia agar melipatgandakan buah bagi Kerajaan Allah.
  2. Doakan pemda dan aparat keamanan setempat dalam bekerja supaya mereka takut kepada Tuhan. Mereka melaksanakan program pembangunan secara baik. Para guru, tenaga lapangan, para medis agar kreatif menolong warga suku ini.
  3. Upaya pengutusan dari lembaga rohani agar memperhatikan segi-segi yang mendukung pelayanan di sana, budaya dan bahasa. Dukung keluarga yang melayani di sana, dalam hikmat melayani, kesetiaan dan tanggung jawab.
  4. Halangan-halangan pelayanan, tradisi, kuasa gelap, agama suku pengaruhnya dilepaskan dari kehidupan masyarakat.


|




 Ke atas 
© 2003 YLSA