You are hereRumpun Ogan

Rumpun Ogan


Lihat kartu doa Rumpun Ogan: Suku: Aji, Belide, Suku: Enim, LematangSuku: Ogan, Pegagan & Suku: Penesak, Rambang

Rumpun Ogan terdiri dari 8 suku (Aji, Belide, Enim, Lematang, Ogan, Pegagan, Penesak, Rambang) yang terbentang dari Desa Sugih Waras hingga Kertapati, Kota Palembang. Mata pencarian utama mereka adalah bertani, dan tanaman utama mereka adalah padi, karet, dan kopi. Sebagian besar masyarakat Ogan belum mengenal Tuhan, tetapi mereka juga masih memegang kepercayaan nenek moyang.

 

Suku: Aji, Belide

Profil suku: IPN dan joshuaproject.net/people_groups/14121/ID

Pokok doa rumpun:

  1. Makin banyak upaya untuk menjangkau masyarakat Ogan agar kasih Kristus dinyatakan di wilayah-wilayah Ogan.
  2. Minoritas orang percaya dari rumpun Ogan dapat menjadi garam dan terang di tengah mayoritas pemeluk agama lainnya, baik melalui perkataan maupun perbuatan.

Pokok doa suku:

  1. Suku Aji: Adanya pelatihan manajemen bisnis kecil dan industri rumahan untuk mengurangi kemiskinan di wilayah Aji dan menyediakan peluang kerja bagi generasi muda..
  2. Suku Belide: Masyarakat Belide dapat memanfaatkan berbagai sumber daya di sekitar mereka untuk meningkatkan kesejahteraan mereka.

 

 

Suku: Enim, Lematang

Profil suku: IPN dan joshuaproject.net/people_groups/14121/ID

Pokok doa rumpun:

  1. Masyarakat Ogan yang masih percaya animisme/dinamisme dapat dijangkau dan dilepaskan dari kepercayaan tersebut sehingga hatinya berpaut kepada Kristus.
  2. Kesejahteraan masyarakat Ogan makin meningkat dan berdampak bagi kemajuan wilayah tempat mereka tinggal.

Pokok doa suku:

  1. Suku Enim: Perlu meningkatkan pendidikan agar keterbukaan mereka bermanfaat bagi era globalisasi ini.
  2. Suku Lematang: Potensi pariwisata di sepanjang aliran Sungai Lematang makin dikembangkan guna meningkatkan ekonomi masyarakat setempat.

 

Suku: Ogan, Pegagan

Profil suku: IPN dan joshuaproject.net/people_groups/14121/ID

Pokok doa rumpun:

  1. Kiranya setiap hamba Tuhan, utusan Kabar Baik, dan badan misi yang terbeban untuk melayani suku-suku dalam rumpun ini memiliki strategi penjangkauan yang sesuai dengan budaya mereka.
  2. Kiranya Tuhan memberkati dan menolong upaya-upaya penerjemahan Alkitab ke dalam bahasa-bahasa suku dalam rumpun Ogan.

Pokok doa suku:

  1. Suku Ogan: Pemanfaatan air sungai untuk irigasi lahan pertanian semakin maju dengan teknologi agar panen meningkat.
  2. Suku Pegagan: Berbagai pembangunan di wilayah suku Pegagan dapat meningkatkan pemenuhan kebutuhan hidup masyarakat setempat.

 

Suku: Penesak, Rambang

Profil suku: IPN dan joshuaproject.net/people_groups/14121/ID

Pokok doa rumpun:

  1. Tersedianya media atau bahan untuk penjangkauan, pemberitaan Kabar Baik, dan pembinaan iman dalam bahasa-bahasa daerah setempat.
  2. Orang-orang percaya di rumpun ini bertumbuh secara rohani dan memenangkan jiwa bagi Kristus.

Pokok doa suku:

  1. Suku Penesak: Akses untuk pendidikan dan berbagai pelatihan kerja menjadi semakin mudah dan peluang kerja semakin meningkat.
  2. Suku Rambang: Upaya penyediaan air bersih dapat berhasil atas kerja sama baik antara pemerintah dan masyarakat.