You are hereAsia Tengah
Asia Tengah
Azerbaijan
Azerbaijan (8,7 juta), Ibu kota Baku (2 juta). Agama Islam (sebagian besar Syiah) 80%, Kristen 0,1%. Untuk gereja-gereja dan badan Kristen waktu untuk mendaftarkan diri sudah lewat. 80% dari mereka belum sempat mendaftarkan diri, karena lamaran dengan berbagai alasan tidak diterima oleh instansi yang berwajib. Yang belum terdaftar kembali menjadi iligal dan boleh dibubarkan.
Kirghizia
Kirghizia (5,4 juta), Ibu kota Bishkek (0,9 juta), agama Islam 78%, Ortodoks 5%, tanpa agama 13%, Kristen 1%, orang Kirghiz asli yang Kristen sudah menjadi 10.000 orang. Musim dingin sudah mulai, perlu alat pemanas. Di negara ini bisa menjadi sangat dingin sampai -30° Celsius. Meskipun ada banyak halangan dan hambatan, orang Kristen tetap melayani dan menginjili, dan terus-menerus ada orang yang bertobat dan terima Yesus Kristus. PI Suar Pengharapan menyiapkan literatur buat masyarakat yang berasal dari Asia Tengah, tetapi bekerja di Rusia, agar mereka juga di tempat jauh mendapat bacaan Kristen. Doakan pertumbuhan rohani di antara anggota jemaat yang keluarga PH layani. Doakan Ibu Pdt. HT (YPPII) agar tidak dipersulit dalam mengurus visa. Ia minta, agar ada kesempatan untuk kunjungan PI dan pelayanan pribadi menolong anggota-anggota jemaat Logos dan Antiokia yang membutuhkan penghiburan dan pertolongan Tuhan agar bangkit dan kembali melayani Tuhan. NP (YPPII), melayani di Jemaat Logos, TS (YPPII), sedang belajar bahasa.
Uzbekistan
Uzbekistan (27,3 juta), Ibu kota Tashkent (2,2 juta), agama: Islam Sunni 88%, Ortodoks 8%, Kristen 0,3%, yang suku Uzbeki, 10 ribu. Gereja yang terdaftar dan yang tidak terdaftar sering didatangi oleh pihak yang berwajib. Mereka dikenai denda yang cukup tinggi yang tidak bisa dibayar, karena mereka tidak memunyai penghasilan setinggi denda. Orang Kristen memerlukan ketabahan.
Tajikistan
Tajikistan (6,8 juta), Ibu kota Dushambe (0,6 juta). Agama Islam 89%, tanpa agama 9%, Ortodoks 1,2%. Kristen 0,03%. 1992 di antara orang Tajiki hanya ada dua tiga orang percaya, sekarang ini sudah menjadi ratusan orang percaya di dalam negara dan di luar negeri. Tolong doakan musim dingin, tahun yang lalu banyak orang sudah kedinginan, karena kekurangan alat pemanas, listrik sering mati. Dikuatirkan, bahwa tahun ini lebih buruk lagi, karena banyak anggota masyarakat tidak memunyai cukup uang untuk membeli bahan bakar. Pertemuan Kristen, apa lagi kebaktian, dilarang keras, kalau tidak ada izin dari pemerintahan, tetapi sulit untuk mendapat izin.
Kazakhstan
Kazakhstan (16 juta), Ibukota Astana (0,7 juta), kota Almaty (1.2 juta), Agama Ortodoks 39 %, Islam 56%, Kristen 2% di antara mereka 15.000 orang asli Kazakhi. Seorang mahasiswi menyiapkan diri, agar ia bisa menarik orang Kristen ke dalam Islam. Ia mempelajari buku-buku, membaca kitab Mazmur dan Amsal, bicara dengan mahasiswa Kristen, akhirnya ia mengerti bahwa jalan Yesus merupakan jalan satu-satunya keselamatan. Seorang pendeta Protestan diancam pidana dengan tuduhan "lalai kerusakan serius kesehatan", karena ia telah berdoa dengan seorang wanita atas permintaan sendiri, untuk kesehatannya. Waktu ditanyai apakah pendeta ini dituduh karena imannya, perwira polisi menjawab, "Tidak ada penganiayaan di Kazakhstan." Meskipun demikian, terus menerus di seluruh negara pusat-pusat rehabilitasi untuk pecandu alkohol dan pecandu obat bius yang dioperasikan oleh orang Kristen ditutup. Apa lagi pusat-pusat rehabilitasi ini cukup berhasil untuk mengembalikan para pecandu alkohol dan pecandu obat bius kepada masyarakat. Dengan berbagai tindakan melawan Kristen menjadi jelas, bahwa secara halus orang Kristen dianiaya.
Turkimenistan
Turkimenistan (4,9 juta), Ibu kota Ashkhabad (0,4 juta), Agama: Islam 92%, Ortodoks 2%, non-agama 5%, Kristen 700 orang. Suku-suku terabaikan: Turmen, Uzbeki, Kazakhi, Tatar, Azari dll.
- Printer-friendly version
- Login to post comments
- 2700 reads