Doa 40 Hari

Anda ingin melihat arsip pokok-pokok doa versi bahasa Indonesia dari "30-Days Prayer Focus " yang di Indonesia disebut "40 Hari Doa Bagi Bangsa-bangsa"? Untuk sementara ini, yang terpasang baru arsip tahun 2002. Dengan melihat informasi pokok-pokok doa yang didoakan Anda bisa melihat bagaimana doa-doa itu sebagian telah dijawab oleh Tuhan dengan luar biasa.

Menjelang bulan Ramadhan ini marilah kita juga bersama-sama bersatu hati dalam doa untuk mengucapkan syukur atas jawaban doa yang telah Tuhan nyatakan. Biarlah hal ini akan mendorong kita pada tahun ini untuk lebih semangat lagi menaikkan doa-doa bagi negara-negara yang belum mengenal Yesus.

==> http://www.sabda.org/publikasi/misi/2003/40/

e-JEMMi 40/2003



Apakah Anda ingin mengetahui pokok-pokok doa "40 Hari Doa Bangsa-bangsa" yang dikirimkan pada tahun 2001 atau 2000? Silakan berkunjung ke situs e-DOA/40 Hari, karena di sana Anda bisa mendapatkan semua pokok-pokok doa dan artikel untuk kedua tahun tersebut plus pokok doa tahun 2002 secara lengkap. Dalam situs ini juga disediakan fasilitas untuk subscribe sebagai anggota e-DOA. Nah, jika Anda ingin agar teman-teman dari gereja Anda atau gereja lain (atau persekutuan) bisa mendapatkan bahan-bahan ini untuk berdoa bersama, silakan daftarkan mereka sebagai pelanggan e-DOA melalui situs ini. Karena gerakan doa "40 Hari Doa Bangsa-bangsa" telah dimulai tanggal 27 Oktober 2002, cepat-cepatlah beritahukan kepada teman-teman Anda untuk berkunjung ke situs e-DOA/40 Hari Doa Bangsa-bangsa atau mengirim email ke: [subscribe-i-kan-buah-doa(at)xc.org].

Mari berdoa bersama, dan rindukan kuasa Tuhan bekerja di antara bangsa-bangsa!! [Sumber: Staf e-DOA ]

==> http://www.sabda.org/publikasi/40hari/

e-JEMMi 44/2002