You are heree-JEMMI No.46 Vol.05/2002 / The Christian Medical and Dental Associations (CMDA)
The Christian Medical and Dental Associations (CMDA)
The Christian Medical and Dental Associations (CMDA) merupakan gabungan dari "Christian Medical Association" (CMA) dan "The Christian Dental Association" (CDA). CMDA menjadi wadah pelayanan bagi para dokter Kristen. Didirikan tahun 1931, CMDA menyediakan program dan pelayan yang menunjang misinya yaitu "mengubah hati melalui perawatan kesehatan". CMDA mengadakan berbagai proyek diantaranya: penginjilan kesehatan ke berbagai tempat melalui organisasi "Global Health Outreach"; mengatur jaringan para dokter Kristen dalam mengadakan persekutuan dan pertumbuhan secara profesional; menjadi sponsor bagi pelayanan mahasiswa yang ada di fakultas kedokteran umum dan kedokteran gigi; mendistribusikan sumber-sumber inspirasional dan pendidikan; mengadakan konferensi pernikahan dan keluarga; menyediakan dokter misionaris yang siap diutus ke negara-negara Dunia Ketiga; dan mengadakan program pertukaran pelajar. Dengan menjadi "saluran berkat" bagi mereka yang membutuhkan, CMDA berusaha untuk menggenapi Perintah Agung (Matius 22:39; 25:36) dan Amanat Agung (Matius 28:19).
- Login to post comments
- 2283 reads