Dapatkah Tuhan Memakai Anda Untuk Melakukan Penginjilan di Internet?

"Bagaimana mungkin saya menggunakan internet untuk memenangkan jiwa bagi Kristus?" Anda akan bertanya. "Saya gagap teknologi. Saya hanya tahu bagaimana mengirim e-mail dan membaca berita secara tersambung online, tapi hanya itu saja."

Saya dahulu juga berpikir begitu. Pengetahuan teknis saya memang terbatas. Selama bertahun-tahun, saya bahkan ragu-ragu untuk menggunakan mesin ATM di bank karena saya takut akan melakukan kesalahan sehingga mesin ATM itu menelan kartu saya.

Perlahan-lahan saya berusaha mengatasi "technophobia" (ketakutan pada teknologi) dan mulai menggunakan komputer untuk mengolah kata (mengetik). Akan tetapi, saya masih menggunakan program kuno. Akhirnya, pada tahun 1998 saya mengganti sistem program DOS yang sudah kuno dengan Windows. Hal ini saya lakukan karena salah seorang teman saya mengatakan bahwa saya harus menggunakan program tahun 90-an sebelum tahun 90-an ini berakhir!

TALENTA APA YANG ANDA MILIKI?

Gambar: penulis

Kita semua memiliki talenta dan kemampuan. Kunci supaya kita berguna adalah menggunakan talenta yang ada pada kita untuk Tuhan. Talenta Anda mungkin adalah menjalin persahabatan, membuat percakapan yang menyenangkan, menjawab pertanyaan, memberi inspirasi kepada orang lain, atau bercerita. Allah tentu saja dapat menggunakan semuanya itu. Berikut ini cerita yang mungkin bisa menyemangati Anda.

Saya senang dengan dunia komunikasi, khususnya menghubungkan Kristus dengan pendengar sekuler. Selama bertahun-tahun, saya sudah menulis banyak artikel penginjilan untuk membantu menjangkau orang-orang yang belum percaya kepada Kristus. Beberapa tahun yang lalu, teman dekat saya, sepasang suami istri terlibat dalam pelayanan di internet. Mereka meminta saya untuk mengirimkan semua artikel saya kepada mereka untuk mereka pasang secara tersambung di internet.

Saya tidak mengerti apa maksud dari semua itu, tapi mereka mengatakan bahwa artikel-artikel yang dipasang di internet ini akan diberikan secara gratis kepada semua orang di seluruh dunia. Tampaknya itu adalah hal yang baik.

Situs yang dimiliki oleh teman saya, "Leadership University", bertujuan untuk mengumpulkan ribuan artikel yang menguatkan iman Kristen. Evangelism Toolbox yang dimiliki oleh Allan menjadi "Yellow Pages" (Halaman Kuning) tersambung yang merupakan direktori bahan-bahan penginjilan. Mulailah mereka memperkenalkan penginjilan melalui internet kepada saya.

APAKAH ANDA SIAP MENGHADAPI REVOLUSI DIGITAL?

Pada suatu pertemuan di Amsterdam beberapa tahun yang lalu, saya melihat suatu brosur yang mengatakan, "Amanat Agung akan dibuat digital; apakah Anda siap?" Brosur itu menyentak perhatian saya. Mungkin Allah ingin saya memfokuskan tenaga saya untuk penginjilan melalui internet.

Brosur itu berbicara tentang bagaimana menggalang penginjilan melalui internet. Saya mulai bergabung dengan "orang-orang hebat" ini dan belajar dari mereka. Saya mulai lebih banyak menulis untuk situs dan berbagai artikel yang ditampilkan secara tersambung.

Teman lain mendorong saya untuk mencari nama saya di Google. Saya kagum melihat berhalaman-halaman artikel yang saya tulis di situs-situs yang belum pernah saya dengar sebelumnya!

Saya juga menemukan banyak kesaksian lainnya dari:

* seorang pemain tenis,

* seorang profesor di suatu universitas,

* seorang pelatih sepak bola,

* seorang penyanyi,

* seorang penunggang kuda handal,

* seorang pembalap mobil,

* seorang kapten kapal pesiar, dan

* seorang narapidana.

Sifat sederhana dan menular dari internet memungkinkan banyak orang menemukan dan menggunakan artikel-artikel ini dengan cara-cara yang tidak pernah saya bayangkan sebelumnya. Saya bisa saja duduk dengan laptop di kantor, di pesawat terbang, atau di suatu kamar hotel dan menyusun artikel yang akan dengan bijaksana mendorong orang-orang untuk datang kepada Kristus atau hidup menurut prinsip-prinsip yang alkitabiah. Kemudian dengan menekan sebuah tombol, saya bisa mengirim artikel itu ke penerbit di internet yang akan menampilkannya di internet sehingga bisa dinikmati oleh semua orang di seluruh dunia.

Ini adalah cara yang luar biasa. Cara yang sangat potensial untuk menyebarkan Kabar Baik!

DOA YANG SEDERHANA

Suatu hari pada bulan Agustus 2003, saat lari pagi, saya merasa sangat ingin berdoa agar selama satu tahun saya akan memerhatikan seratus situs yang telah menggunakan artikel-artikel saya. (Pada saat itu, saya hanya memerhatikan 43 situs.) Tidak ada "suara dari surga" yang terdengar ataupun tulisan tangan yang ada di trotoar; saya hanya merasakan dorongan yang sangat kuat dari dalam diri saya sendiri untuk mendoakan hal ini.

Setahun kemudian, saya mempelajari seratus situs yang telah menggunakan artikel-artikel saya. Beberapa situs menerbitkan artikel tersebut dan yang lainnya memberikan tautan ke artikel-artikel saya. Artikel-artikel itu muncul dengan menggunakan beberapa bahasa: Inggris, Spanyol, Albania, Kroasia, Hungaria, Italia, dan Polandia! Orang-orang terus menerjemahkan dan memostingkannya. Ini di luar kendali dan kemampuan saya. Tuhan dipermuliakan melalui cara ini.

Situs-situs yang berjumlah banyak itu adalah situs-situs non-Kristen. Contohnya, satu situs memberi tautan ke salah satu versi artikel "Elvis Has Left the Building" (Elvis telah Meninggalkan Gedung) yang merupakan kekaguman terhadap Elvis Presley dan pengertian spiritual dari artikel ini. Suatu situs sekolah medis di Argentina menampilkan terjemahan artikel "One Minute After Death" (Satu Menit Setelah Kematian), yang bercerita tentang pengalaman menjelang kematian.

Beberapa situs koran sekular juga menerbitkan artikel-artikel ini. Situs-situs pribadi dan blog (web blog) juga memberi tautan ke artikel-artikel saya. Saya tidak menghubungi semua situs dan meminta mereka untuk menggunakan artikel saya. Beberapa redaksi hanya menemukan artikel-artikel saya di situs dan kemudian menggunakannya. Luar biasa!

SELERA HUMOR ALLAH

Saya bahkan menemukan satu artikel saya yang ditautkan ke situs porno!

Penjelasannya seperti ini. Artikel penginjilan saya itu berjudul "Dynamic Sex: Unlocking the Secret to Love" (Dinamika Seks: Membuka Rahasia untuk Mengasihi). Artikel ini memaparkan pandangan Alkitab tentang seks dan cinta, tetapi ditulis untuk menjangkau dan mendapatkan perhatian dari orang-orang non-Kristen. Tapi saya belum menemukan tautan artikel ini ketika menjelajah ke situs-situs porno! Saya menuliskan judul artikel itu di Google. Saya berdoa agar banyak pengguna internet yang pada awalnya mengunjungi situs itu untuk mencari pornografi justru bisa menemukan Yesus. Allah punya selera humor bukan?

Lagi, segala kemuliaan untuk Allah. Jika Anda tertarik, Probe Ministries menyediakan banyak artikel untuk mereka yang membutuhkan dan mengalami kebimbangan.

APA YANG DAPAT ANDA LAKUKAN?

Kita semua memiliki talenta dan kemampuan. Kunci supaya kita berguna adalah menggunakan talenta yang ada pada kita untuk Tuhan.
  1. Facebook
  2. Twitter
  3. WhatsApp
  4. Telegram

Penginjilan melalui internet memberi Anda kemungkinan yang sangat besar untuk mengenalkan Kristus. Menulis artikel hanyalah salah satu metode. Anda bisa berinteraksi dengan orang-orang yang belum percaya di "chat room", surat-menyurat melalui e-mail, berkomunikasi di blog, merancang situs Anda sendiri, berdoa untuk dan/atau memberi dukungan dana untuk "web outreach" (pelayanan penjangkauan).

Anda juga dapat mendorong gereja Anda atau kelompok-kelompok Kristen untuk berpartisipasi pada "Hari Penginjilan melalui internet". Program hari internasional ini berfokus untuk menolong orang-orang Kristen belajar lebih banyak lagi tentang kemampuan web untuk penginjilan. Situs mereka, www.InternetEvangelismDay.com, menjelaskan bagaimana membuat program jangka pendek supaya dapat dilibatkan di pelayanan gereja atau kegiatan-kegiatan lainnya.

Hal terpenting adalah bertanya kepada Tuhan apa yang Dia ingin Anda lakukan. Seperti yang dikatakan Maria kepada pelayan-pelayan di Yohanes 2:5, "Apa yang dikatakan kepadamu, buatlah itu!"

Mintalah Tuhan untuk memperluas wawasan Anda. Dia melakukan ini untuk Yabes (1 Tawarikh 4:10). (t/Ratri)

Download Audio

Bahan diterjemahkan dari sumber:
Situs : Gospelcom
Penulis : Rusty Wright
URL : http://ied.gospelcom.net/article3.php

Rusty Wright adalah seorang penulis, jurnalis sindikat dan dosen. Bersama dengan Probe.org telah menjadi pembicara di enam benua. Beliau berturut-turut memperoleh gelar Bachelor of Science (psychology) dan Master of Theology di Duke University dan Oxford University. Alamat situs Rusty Wright di: < www.probe.org/Rusty >

[Catatan: Jika setelah membaca artikel di atas Anda ingin ambil bagian untuk terlibat dalam pelayanan dunia internet, silakan menghubungi < staf-Misi(at)sabda.org > Kami akan senang sekali menolong Anda.]